Saat ini internet sudah menjadi sebuah kebutuhan. Menurut Cisco, satu dari tiga mahasiswa dan profesional muda menganggap internet sama pentingnya dengan kebutuhan dasar manusia
seperti udara, air, makanan, dan tempat tinggal. Setiap tahun perkembangan internet selalu meningkat. Penggunanya pun semakin bertambah dengan berbagai perangkat dan aplikasi untuk berbagai kebutuhan.
Berdasarkan kontribusi pengguna internet per provinsi, paling besar diduduki oleh Sumatera Utara,
Kalimantan Barat, Jawa Barat, dan Sulawesi Selatan. Penetrasi terbesar ada pada provinsi Bengkulu
sebesar 85% lalu DKI Jakarta, Kalimantan Barat, Sulawesi Tenggara, Papua, dan Nusa Tenggara Barat.