Dirjen Aptika Ajak Milenial Manado Lawan Konten Negatif

Dirjen Aptika Semuel Pangerapan saat acara Literasi Digital anak muda Manado di acara Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMM (foto: Anita/SK)

Jakarta, Ditjen Aptika – Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Semuel Abrijani Pangerapan mengajak para generasi milenial Manado melawan konten-konten negatif di internet dengan menumbuhkan kesadaran diri dan mengembangkan kecakapan digital.

“Kita harus melawan konten-konten negatif di Internet, cara termudah dan paling awal ialah dengan berjanji pada diri sendiri, bahwa kita tidak akan mengakses lagi situs atau konten negatif. Dengan demikian situs dan konten negatif tersebut akan mati dengan sendirinya. Selain itu pemerintah akan terus mengembangkan kecakapan digital anak muda di Indonesia dengan gerakan literasi digital,” ujar Dirjen Aptika Semuel Abrijani Pangerapan, saat acara Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMM, Kakas, Minahasa, Manado, Jum’at (21/06/2019).

Semuel juga mengungkapkan ada tiga tahapan penguatan kecakapan digital, yaitu basic digital skill melalui literasi digital, lalu intermediate digital skill melalui Digital Talent Scholarship, dan terakhir advanced digital skill melalui Digital Leadership Academy.

Semuel juga menyebutkan program-program literasi digital dari pemerintah yang dapat diikuti oleh para generasi milenial, seperti Pandu Digital, Kreator Nongkrong, School of Influencer, dan Digital Literasi Hub. Ada juga portal website penunjang untuk melawan konten-konten negatif, seperti Stophoax.id dan Literasidigital.id.

Pada kesempatan tersebut Semuel juga menjelaskan kepada peserta, bahwa pemerintah memiliki tugas untuk menangani konten negatif di internet sesuai amanat Pasal 40 Ayat 2, 2a, dan 2b UU No. 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Dalam menjalankan tugasnya dalam penanganan konten negatif di internet, Kementerian Kominfo menjalin kerjasama dengan kementerian/lembaga terkait dan juga dengan platform media sosial.

Alur penanganan konten negatif.

Di akhir paparan, Semuel mengatakan pentingnya kolaborasi para pemangku kepentingan Indonesia untuk meminimalisir penyebaran konten hoaks dengan peningkatan manajemen penanganan konten dan literasi digital. “Saya berharap nantinya setiap Instansi Pemerintah (K/L) agar memiliki website dan media sosial resmi milik instansi dan pejabat instansi masing-masing sebagai GPR (Government Public Relations) agar dapat memberikan informasi yang baik kepada masyarakat,” katanya.

Acara diskusi santai literasi digital Manado ini terbagi atas dua acara, yang pertama literasi digital di acara Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMM 2019, dihadiri oleh 7.000 peserta.⁣ Dilanjut acara sore diskusi santai literasi digital bareng netizen Manado di What’s Up Cafe. ⁣(lry)

Galeri Foto Acara Diskusi Santai Literasi Digital Manado:

Dirjen Aptika Semuel Pangerapan selfie bersama para peserta (1)
Dirjen Aptika Semuel Pangerapan selfie bersama para peserta (1)
« of 8 »
Print Friendly, PDF & Email