Jakarta, Ditjen Aptika – Isu mengenai ekonomi digital ramai diberitakan media selama 24 jam terakhir. Media memberitakan survei yang dilakukan oleh CORE Indonesia terhadap 2.001 UMKM mitra di 12 kota pada 8 provinsi Indonesia awal 2021.
Hasil studi memperlihatkan bahwa sebagian besar pelaku UMKM yang dijadikan responden merasa terbantu sejak bergabung di platform pembayaran digital.
Direktur Riset CORE Indonesia, Piter Abdullah memaparkan sebanyak 73 persen UMKM sekarang ini lebih sering menggunakan uang elektronik untuk bertransaksi. Sekitar 70 persen UMKM mengalami peningkatan transaksi harian dengan rata-rata kenaikan hingga 30 persen.
“Rata-rata pendapatan per bulan pun meningkat 27% bagi 68% responden yang mengalami peningkatan pendapatan setelah bergabung dengan OVO,” kata Piter dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Jumat (01/10/2021).
Jurnalis Punya Peran Penting Tangkal Hoaks Selama Pandemi Covid-19
Isu mengenai hoaks pandemi Covid-19 juga diberitakan media setelah Menkominfo, Johnny G. Plate menyebut peran jurnalis sangat besar dalam menangkal hoaks selama pandemi Covid-19. Hal ini disampaikan saat acara puncak Anugerah Jurnalistik Kominfo 2021, Kamis (30/09/2021).
Selama pandemi jumlah hoaks meningkat khususnya soal Covid-19. Ada 1.929 isu hoaks yang ditemukan Kemkominfo. Total sebarannya pun tak main-main, yakni mencapai 4.855 konten di media sosial. Itu sebabnya kolaborasi terus dilakukan dengan semua pihak termasuk media.
“Partisipasi aktif jurnalis penting dalam menyampaikan informasi untuk mencerdaskan masyarakat Indonesia. Bahkan telah banyak membantu memberikan penjelasan dan melindungi masyarakat dari infodemi atau hoaks,” ujar Johnny G. Plate yang dikutip oleh Liputan6.com, Jumat (01/10/2021). (pag)